Pemerintah Kabupaten Puncak menyiapkan bangunan baru RSUD Kabupaten Puncak, sebagai lokasi isolasi terkendali bagi pasien Covid-19 dengan gejala ringan ataupun orang tanpa gejala.
Lokasi RSUD berada di kampung Kago, Ilaga, Kabupaten Puncak.
Bangunan baru RSUD Puncak sendiri dinilai sebagai tempat yang cocok untuk pasien Covid.
Baca Juga
RSUD itu dirancang khusus untuk wilayah dingin seperti Kabupaten Puncak, sehingga pasien yang dirawat tetap merasa hangat.
Bupati Puncak Willem Wandik, sejak Rabu 18 Agustus langsung memantau kesiapan RSUD Puncak itu.
Mengingat bangunan yang masih dalam tahap finishing dan belum digunakan, bupati bersama tim Gugus Tugas penanggulangan Covid-19 Kabupaten Puncak, serta staf Dinas Kesehatan, TNI/Polri dan warga setempat melakukan pembersihan di lokasi tersebut.