Jeli melihat peluang usaha dan pantang menyerah saat memulai usaha dan saat gagal merupakan sebuah resep sukses yang mumpuni. Inilah yang terjadi pada Nayla.
Nayla jeli melihat peluang pada usaha batik dan mendirikan usaha butik Kamaratih Batik yang berarti “cinta sejati”
Kini Nayla memiliki galeri khusus batik dan memasarkan lewat dunia Maya dengan omset ratusan juta per bulannya.
Baca Juga
Menurut nya yang membedakan dengan usaha batik lain adalah Kamaratih Batik menggunakan konsep pesisiran.
“Batik kamaratih berangkat dari prinsip pesisiran, maksudnya mengangkat batik dengan tema dinamis dan Egaliter” kata Nayla.
“Produk batik yang multiguna utk acara apapun dan dimanapun, seperti filosofi orang pesisiran” tambah nya.
Kamaratih Batik menggunakan proses batik cap dengan memadukan desain yang terus mengikuti zaman.
“Kami menggunakan pola cap dengan modern dan eye catching, serta memadukan batik klasik dan kontemporer” pungkas nya.
Nayla mengatakan dalam waktu dekat Kamaratih Batik akan ikut meramaikan Indonesia Cultural Festival 2019 di Azerbaijan.
“Doakan kami (Kamaratih Batik) akan menembus Azerbaijan dengan memperkenalkan budaya batik disana” tutup Nayla.