Pulihkan Ekonomi, Jokowi Siap Buka Kembali Pintu Perbatasan dengan Papua Nugini
Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan, Indonesia siap kembali membuka pintu perbatasan dengan Papua Nugini. Hal ini dilakukan untuk memulihkan perdagangan serta perekonomian masyarakat di daerah perbatasan Indonesia-Papua Nugini.
Hal itu disampaikan Jokowi dalam konferensi pers bersama usai bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Papua Nugini, James Marape di Istana Bogor Jawa Barat, Kamis (31/3/2022).