Wisata ke Pulau Ugar Fakfak Papua Barat, Ada Ikan Pelangi dalam Gua

Pulau Ugar di Fakfak, Papua Barat, termasuk salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi wisatawan. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Fakfak telah menetapkan pulau ini sebagai kampung wisata.

Pulau Ugar merupakan sebuah pulau kecil di Teluk Berau, Fakfak, Papua Barat. Untuk sampai di sana, wisatawan mesti naik perahu motor sekitar 30 menit dari Pelabuhan Kokas.

Pulau Ugar memiliki kawasan perairan dan daratan yang indah. Pantainya berpasir putih dengan pohon kelapa di tepian. Bagian tengah pulau berupa perbukitan hutan hujan tropis yang menjadi habitat fauna endemik, yaitu burung cenderawasih, kupu-kupu sayap bidadari, kuskus, burung maleo, dan burung rangkong.

Baca Juga

Related Posts

Add New Playlist