Sebut Teroris Bughat, BNPT Tekankan Penyebar Fitnah yang Hancurkan Citra Islam dan Indonesia
Isu radikalisme ini masih menjadi bahasa nasional untuk menyelamatkan bangsa yang disinyalir sedang dirusak oleh kelompok penyebar fitnah.
Dikatakan Direktur Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Brigjen Pol. Ahmad Nurwakhid, terorisme adalah kejahatan yang tidak hanya mengancam keamanan masyarakat, akan tetapi proksi untuk menghancurkan citra Islam dan negara Indonesia.
Baca Juga
Brigjen Pol. Ahmad Nurwakhid mengatakan, dampak terorisme mengatasnamakan agama, kini muncul islamofobia untuk memperburuk citra Islam dan menentang ideologi negara.
Namun, dia tegas mengatakan tidak ada kaitannya antara terorisme dengan agama, karena tidak ada satupun ajaran agama yang membenarkan terorisme.