3 Pilar Moderasi Beragama, Salah Satunya Harga Perbedaan
Terdapat tiga pilar tiga pilar moderasi beragama, yaitu cinta, kasih sayang, dan menghargai perbedaan.
Hal itu disampaikan Penasihat Darma Wanita Persatuan Kementerian Agama (Kemenag), Eny Retno Yaqut. Istri Menteri Agama Cholil Yaqut Qoumas ini mengatakan, tiga kunci moderasi beragama tersebut harus dimulai dari diri sendiri.
Baca Juga
“Moderasi beragama harus dimulai dari diri kita sendiri karena persoalan apapun dalam kehidupan berbangsa dan bernegara bermula dari diri sendiri. Cinta, kasih sayang dan penghormatan menghargai perbedaan merupakan kunci moderasi beragama,” ujar Eny dalam siaran pers yang diterima media Kamis (9/12).