Nasional

Presiden Jokowi: Kita Harapkan Vaksinasi Berlanjut, Penyebaran Covid-19 Bisa Dihambat

Presiden Joko Widodo mengatakan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 diharapkan terus berlanjut untuk mengatasi penularan virus corona. Menurut dia, vaksinasi jangan hanya berhenti di saat hari-H program vaksinasi massal di suatu tempat. Hal itu ditekankan Jokowi saat dialog secara virtual dengan perwakilan pelaksana vaksinasi Covid-19 di sejumlah titik di Bekasi, Senin (14/6/2021).

“Kita harapkan semuanya berlanjut, tidak hanya hari ini tetapi terus. Sehingga sesuai dengan target yang telah diberikan nanti mencapai herd immunity,” ujar Jokowi saat berdialog dari Stadion Patriot Candrabagha, Kota Bekasi yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden. “Dan kita harapkan penyebaran Covid bisa kita hambat, atau tidak kemana-mana,” kata Presiden. Dalam dialog itu, Jokowi antara lain menyapa perwakilan pelaksana dari Puskesmas Mustika Jaya dan RS Mitra Keluarga.

Kedua perwakilan menyampaikan dalam satu hari menargetkan peserta vaksinasi Covid-19 sebanyak ratusan orang yang terdiri dari pelayan publik dan lansia.

Sementara itu, sebelumnya Presiden Jokowi meninjau pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 yang diadakan di Stadion Patriot Candrabagha, Kota Bekasi, Senin. Dalam peninjauan tersebut, Jokowi didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. Vaksinasi tersebut menyasar masyarakat umum, lansia, pelayan publik, karyawan tenant, dan penyandang disabilitas. Jokowi berharap, model vaksinasi Covid-19 semacam ini dapat diterapkan di kota dan kabupaten yang lain.

Share
Published by
Kata Indonesia

Terpopuler

Bukti Komitmen Presiden Prabowo pada IKN, Istana Garuda dan Gedung Setpres Hampir Rampung

Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur menunjukkan progres signifikan sebagai bukti nyata komitmen…

1 hour ago

Pemerintah Optimis Pilkada 2024 Akan Berjalan Lancar

Pemerintah Indonesia terus berupaya memastikan bahwa Pilkada Serentak 2024 dapat berjalan dengan lancar dan sukses.…

1 hour ago

Sinergitas TNI, Polri, dan KPU Jadi Kunci Keamanan Pilkada Serentak 2024

Sinergitas TNI, Polri, dan KPU Jadi Kunci Keamanan Pilkada Serentak 2024 Menjelang Pilkada serentak 2024…

2 hours ago

Wah Gak Nyangka! Begini Respon Pramono Usai Jokowi Dukung RK

Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung tidak mempermasalahkan pertemuan yang terjadi antara Presiden ke tujuh Joko…

2 hours ago

PPP: Hina Nabi Muhammad, Tangkap Suswono!

Kasus penistaan agama yang dilakukan oleh Suswono pada tanggal 26 Oktober lalu saat acara Deklarasi…

4 hours ago

Ancam Stabilitas Bangsa, Presiden Prabowo Perkuat Pengawasan Peredaran Narkoba

Ancam Stabilitas Bangsa, Presiden Prabowo Perkuat Pengawasan Peredaran Narkoba Oleh: Darmawan Hutagalung Presiden Prabowo Subianto…

21 hours ago