Opini

Mendukung Kesuksesan PON XX di Papua

Oleh: Xeraphine Siwi

Kesuksesan Pekan Olahraga Nasional Kedua Puluh atau PON XX Tahun 2020 di Papua, patut mendapat dukungan dari seluruh anak bangsa, karena selain sebagai ajang olahraga bertaraf nasional, momen ini juga menjadi bukti eratnya persaudaraan dan kuatnya solidaritas serta persatuan dalam bingkai NKRI.

Warga Papua sangat antusias dalam menyambut, bahkan mempersiapkan pagelaran acara ini karena memiliki arti tersendiri bagi mereka sebagai bagian dari masyarakat Indonesia.

Bebagai kerajinan dan kebudayaan Papua bakal hadir saat even PON XX. Disisi lain, talenta-talenta muda juga bakal mencuat dan menjadi perhatian bagi para pegiat olahraga dan pencari bakat, apalagi anak muda Papua sangat terkenal dengan kemampuan berolahraganya.

Dari segi infrastruktur-pun tidak perlu diragukan lagi. Papua mendapat kesempatan percepatan pembangunan infrastruktur, dimana Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa pembangunan sarana dan prasarana jelang PON XX ini, harus bisa dipelihara dan dimanfaatkan oleh masyarakat meskipun ajang ini telah selesai digelar. Wujud pemerataan pembangunan atau pembangunan yang Indonesia sentris menjadi sangat nyata di mata publik.

Proses pembangunan venue-venue untuk penyelenggaraan PON XX masih berjalan dan tidak lama lagi akan rampung. Menteri Pemuda dan Olahraga ( Menpora) Zainudin Amali, saat meninjau persiapan penyelenggaraan PON XX 2020, mengungkapkan bahwa dari persiapan beberapa bulan ini dan sisa waktu beberapa bulan ke depan, secara keseluruhan, Papua siap menjadi tuan rumah PON 2020. Sementara itu, tiga arena baru yang akan mulai dibangun setelah keluarnya Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2020, juga dipastikan bisa selesai sebelum Oktober 2020.

Menpora meminta semua pihak agar jangan ragu lagi tentang persiapan Papua, apalagi TNI-Polri juga turut serta agar penyelenggaraan pesta olahraga empat tahunan ini agar bisa terlaksana dengan aman dan kodusif.

Untuk diketahui, Pengurus Besar (PB) PON akan membuka pendaftaran atlet kontingen dari seluruh provinsi di Indonesia, yang dimulai pada Kamis 20 Februari 2020 dan menetapkan susunan seluruh persiapan PON XX di Papua. Menurut Ketua Harian PB PON Papua, Yunus Wonda, Papua sudah siap untuk menggelar even olahraga bergengsi di Bumi Cenderawasih, mulai dari venue olahraga, akomodasi, konsumsi dan lainnya yang sudah dipresentasikan oleh semua bidang.

Rakyat Indonesia dan dunia internasional pun bakal melihat bahwa provinsi Papua sebagai bagian dari NKRI, mampu menyelenggarakan even-even besar. Namun, dari semua persiapan yang ada, yang paling membanggakan adalah rasa persatuan dan kesatuan baik antar warga Papua maupun rakyat Indonesia secara keseluruhan. Karena itu, mari bersama, mendukung suksesnya PON XX di Papua.

Pemerhati Sosial Budaya

Share
Published by
Kata Indonesia

Terpopuler

Anies Ahok Bakal Hadir Saat Kampanye Akbar Pram Doel?

Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung berharap, Gubernur Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan…

3 hours ago

Presiden Prabowo Tingkatkan Sinergitas Antar Instansi Berantas Narkoba

Presiden Prabowo Tingkatkan Sinergitas Antar Instansi Berantas Narkoba Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya…

13 hours ago

Komitmen Presiden Prabowo Lanjutkan Pembangunan IKN Berikan Rasa Aman Investor

Komitmen Presiden Prabowo Lanjutkan Pembangunan IKN Berikan Rasa Aman Investor Jakarta – Presiden Prabowo Subianto,…

14 hours ago

Kelanjutan Pembangunan IKN Era Presiden Prabowo Bangkitkan Geliat Ekonomi

Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang terletak di Kalimantan Timur terus menjadi sorotan utama…

14 hours ago

Apresiasi Kunker Presiden Prabowo ke Luar Negeri Perkuat Kerjasama Ekonomi

Apresiasi Kunker Presiden Prabowo ke Luar Negeri Perkuat Kerjasama Ekonomi Oleh : Andi Mahesa Presiden…

14 hours ago

Kekuatan Diplomasi Presiden Prabowo Perkuat Kerjasama Ekonomi Global

Presiden Prabowo Subianto tengah melakukan lawatan luar negeri yang strategis, dengan kunjungan pertama ke Tiongkok…

14 hours ago