Keren.. Presiden Jokowi Resmikan Markas Avengers di Indonesia

MERAUKE, KataIndonesia.com – Monumen Kapsul Waktu yang berada di Merauke, Papua, menjadi bahan perbincangan warganet. Bangunan yang lokasinya berdekatan dengan Bandara Mopah, Merauke, tersebut berbentuk unik layaknya logo Avengers raksasa. Menariknya, di dalam bangunan itu berisi impian anak muda Indonesia selama 70 tahun ke depan.

Demikianlah ungkapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggambarkan Monumen Kapsul Waktu di Merauke, Papua, yang baru saja diresmikannya, Jumat (16/11/2018). Wujud bangunan unik tersebut diabadikan pada gambar yang diunggah di akun Instagram pribadinya, @jokowi.

“Nun di ujung timur Indonesia, tersimpan tujuh mimpi besar anak-anak Indonesia dalam kapsul-kapsul yang ditanam di Monumen Kapsul Waktu. Lokasinya di Merauke, Papua, tak jauh dari Bandara Mopah yang dapat dilihat saat pesawat mendarat. Saya meresmikan Monumen Kapsul Waktu itu, pagi ini, bersama anak-anak Merauke yang meletakkan kapsul-kapsul itu ke dalam cangkang di puncak monumen,” tulis Presiden Jokowi sebagai keterangan foto.

Baca Juga

Pembangunan Monumen Kapsul Waktu dimulai pada 2015 lalu. Proses pembangunan gedung tersebut dipantau langsung oleh Presiden Jokowi melalui Ekspedisi Kapsul Waktu yang digelar di 43 kota di 34 provinsi sejak 22 September 2015. Perjalanan sejauh 24.089 kilometer itu dimulai dari Kota Sabang, Aceh, sampai Merauke, Papua. Di setiap provinsi, anak-anak muda menuliskan keinginan selama 70 ke depan yang kemudian disimpan permanen di Monumen Kapsul Waktu.

Monumen Kapsul Waktu berupa bangunan tugu di atas lahan seluas 2,5 hektare dengan pintu yang mewakili suku asli Merauke yakni Malind, Muyu, Mandobo, Mappi dan Auyu, sebagai penjaga tugu. Di dalam monumen terdapat relief mengenai perjalanan Republik Indonesia, Pancasila, serta kebudayaan Papua. Sementara sisa lahan seluas 1,5 hektare disulap menjadi alun-alun.

“Dari ketinggian, bentuk Monumen Kapsul Waktu seperti logo Avengers raksasa. Monumen ini memiliki jiwa dan semangat yang sama dengan para Avangers. Para Avengers bukan hanya punya mimpi besar, tapi melakukan tindakan yang besar untuk melindungi orang banyak, melindungi orang yang lemah,” sambung Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi berharap, Monumen Kapsul Waktu bukan hanya berfungsi sebagai ruang terbuka publik. Melainkan dapat membangkitkan pertumbuhan ekonomi lokal. “Selain menjadi ruang terbuka publik dan lokasi wisata bagi masyarakat Merauke, Monumen Kapsul Waktu diharapkan dapat membangkitkan pertumbuhan ekonomi lokal,” tutup Presiden Jokowi.

Keberadaan Monumen Kapsul Waktu di Merauke, Papua, yang bentuknya mirip logo Avengers membuat warganet heboh. Mereka pun memberikan apresiasi terhadap pembangunan Monumen Kapsul Waktu.

“Keren, ada markas Avengers di Indonesia,” komentar @andikomala.

“Terima kasih Pak, keren banget ada markas Avengers di Indonesia,” imbuh @yantihujabah.

Laporan: Ariffudin

Related Posts

Add New Playlist